Ingin tahu soal 5 Destinasi Super Prioritas,klik di sini ya!
Siaran Pers : Menparekraf Ajak IPNU Berpartisipasi Bangkitkan Ekonomi dan Buka Lapangan Kerja

Siaran Pers : Menparekraf Ajak IPNU Berpartisipasi Bangkitkan Ekonomi dan Buka Lapangan Kerja

0

SIARAN PERS


KEMENTERIAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF/BADAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF


Menparekraf Ajak IPNU Berpartisipasi Bangkitkan Ekonomi dan Buka Lapangan Kerja


Pasuruan, 12 Agustus 2023 - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengajak anggota Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) untuk berpartisipasi dalam membangkitkan ekonomi dan membuka lapangan kerja di sektor parekraf.

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno saat menghadiri Konferensi Besar dan Rakernas IPNU di Taman Wilwatika Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu (12/8/2023)

Menparekraf Sandiaga saat menghadiri Konferensi Besar dan Rakernas IPNU di Taman Wilwatika Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu (12/8/2023), mengatakan ia melihat ada semangat dari pemuda pelajar yang tergabung dalam IPNU untuk belajar dan berjuang dengan penuh rasa ketakwaan.


Menparekraf Sandiaga mengatakan semangat ini seiring dengan semangat Kemenparekraf untuk membangkitkan ekonomi dan membuka 4,4 juta lapangan kerja baru di 2024. Sehingga, IPNU harus berpartisipasi untuk mewujudkan target ini.

Menurut Sandiaga, IPNU memiliki peran yang sangat strategis dalam pengembangan kewirausahaan. Sehingga, para anggota IPNU perlu membentuk pola pikir kewirausahaan agar ekonomi bisa bangkit dan lapangan kerja terbuka lebih luas.


"IPNU akan memainkan peran yang strategis dalam hal pengembangan kewirausahaan. Jadi ketika keluar dari sini kita akan berpikir kreatif, bagaimana bangsa ini membangun dengan kreativitas dan inovasi," katanya.


Dalam kegiatan ini Menparekraf Sandiaga didampingi oleh Kepala Pusat Pengembangan SDM Kemenparekraf/Baparekraf, Faisal.



I Gusti Ayu Dewi Hendriyani

Kepala Biro Komunikasi

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Kemenparekraf / Baparekraf
Kemenparekraf/Baparekraf RIMinggu, 13 Agustus 2023
1144
© 2024 Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif